Sampai dengan hari ke sepuluh pelayanan kedatangan jemaah haji di Bandara Prince Mohammad bin Abdul Aziz Madinah telah mendarat 157 kloter. Jumlah keseluruhan dari 157 kloter tersebut adalah 63.794 jemaah haji termasuk diantaranya terdapat 785 orang petugas baik dari Kementerian Agama maupun petugas kesehatan. Data tersebut bersumber dari Seksi Siskohat dan Kedatangan/Pemulangan Daker Madinah, Minggu (06/08/2017) pukul 18.30 WAS.
Fase pemberangkatan jemaah haji gelombang pertama ini masih akan terus berlangsung hingga 12 Agustus 2017. Sebanyak 19 kloter kembali tiba di Madinah sampai dengan Minggu (06/08) petang.
Mereka berasal dari 11 embarkasi, yaitu:
1. Kloter enam Embarkasi Balikpapan (BPN 06);
2. Kloter lima Embarkasi Banjarmasin (BDJ 05);
3. Kloter dua puluh lima sampai dua puluh delapan Embarkasi Jakarta - Sumatera (JKS 25, JKS 25, JKS 27, dan JKS 28);
4. Kloter dua Embarkasi Palembang (PLM 02);
5. Kloter delapan belas dan sembilan belas Embarkasi Jakarta – Pondok Gede (JKG 18 dan JKG 19);
6. Kloter tujuh Embarkasi Batam (BTH 7);
7. Kloter dua puluh delapan sampai tiga puluh Embarkasi Surabaya (SUB 28, SUB 29, SUB 30, dan
SUB 31);
8. Kloter dua puluh sembilan dan tiga puluh Embarkasi Solo (SOC 29 dan SOC 30);
9. Kloter dua belas Embarkasi Makassar (UPG 12);
10. Kloter sembilan Embarkasi Medan (MES 09); dan
11. Kloter delapan Embarkasi Padang (PDG 08).
Sebagian besar jemaah masih tinggal di Madinah dan sebagian lagi yang lain (yang sudah menyelesaikan shalat arbain) telah menuju Makkah, kota kelahiran Nabi Muhammad.
Daker Madinah juga akan memberangkatkan jemaah haji Indonesia menuju Makkah. Total ada 9 kloter yang dijadwalkan akan berangkat hari Minggu besok, yaitu: JKG 01, PDG 01, SUB 01, SOC 01, JKS 02, UPG 01, SUB 02, SUB 03, dan SOC 02.
8. Kloter dua puluh sembilan dan tiga puluh Embarkasi Solo (SOC 29 dan SOC 30);
9. Kloter dua belas Embarkasi Makassar (UPG 12);
10. Kloter sembilan Embarkasi Medan (MES 09); dan
11. Kloter delapan Embarkasi Padang (PDG 08).
Sebagian besar jemaah masih tinggal di Madinah dan sebagian lagi yang lain (yang sudah menyelesaikan shalat arbain) telah menuju Makkah, kota kelahiran Nabi Muhammad.
Daker Madinah juga akan memberangkatkan jemaah haji Indonesia menuju Makkah. Total ada 9 kloter yang dijadwalkan akan berangkat hari Minggu besok, yaitu: JKG 01, PDG 01, SUB 01, SOC 01, JKS 02, UPG 01, SUB 02, SUB 03, dan SOC 02.
Sumber : https://haji.kemenag.go.id
EmoticonEmoticon