Peralatan yang dibutuhkan dalam pembuatan produk karya kerajinan dari bahan lunak bergantung kepada jenis bahan lunak yang digunakan. Karena bahan yang dikerjakan bersifat lunak, maka satu set peralatan bisa dipakai untuk berbagai jenis bahan lunak.
Pahat Ukir
Pahat ukir biasanya dijual 1 set. Terdapat pahat dari logam dengan gagang kayu atau plastik, serta ada pula pahat ukur terbuat dari kayu seluruhnya.
Ball Stylus Set
Berguna untuk membuat model lekukan bunda pada benda kerja
Clay Tool Kayu dan Kawat
Merupakan peralatan untuk pekerjaan memahat dan menusir dimana mata pahat atau mata tusir terbuat dari kayu dan kawat.
Pisau
Pisau berfungsi untuk membuat irisan pada benda kerja.
Sikat Pembersih(kuas Kecil)
Sikat berfungsi sebagai pembersih serpihan-serpihan.
Kuas
Kuar berfungsi untuk pekerjaan mewarnai benda kerja.
Caliper
Caliper berfungsi sebagai jangka pengukur.
Rubber Finishing Tool
Merupakan penghapus untuk pekerjaan finishing (penyelesaian akhir).
Cetakan (Mold)
Terdapat aneka cetakan untuk berbagai keperluan pembuatan produk karya kerajinan clay dengan cara dicetak.
EmoticonEmoticon